Sudah Upgrade Speed Internet : Zoom atau Live Streaming Masih Lemot

 
1. Biasakan speed test dulu, sebelum gunakan zoom atau livestreaming, Cocokkan dengan langganan. Misal indihome 10 Mbps, Dapatnya Download -+10Mbps, Upload -+ 2Mbps
2. Cek jumlah device yg terkoneksi ke jaringan. akan lebih bagus jika punya alat pengatur bandwidth.
3. Cek penggunaan internet, adakah yg download atau upload. pastikan PC yg digunakan tidak update OS atau aplikasi.
4. Cek penggunaan aplikasi di PC, pastikan Prosesor n RAM masih bisa bernafas lega, jangan2 sudah 90 sd 100% terpakai.
 
Oh ya penting mengecek spek PC, zoom dan live streaming itu butuh resource besar. kalo komputer’e lemot, dipakai zoom n live streaming akan terganggu. menngapa demikian?
 
Klo slah maaf ya, ini logika sy saja. pernah editing video? nah selesai edit video, saat menyimpan dalam sebuah format tertentu, maka ada proses render. proses ini menggabungkan Visual dan audio bahkan efek menjadi 1. proses ini membutuhkan resource besar. Semakin bagus spesifikasi komputer, semakin cepat proses render.
 
Nah live zoom n streaming ada semacam itu. hemat sy begitu. apa lagi ini barang mentah, langsung dijadikan 1(video n audio) dan langsung dinikmati. terlebih masih screen sharing. atau buka aplikasi ini n itu.
 
kalo komputer lemot, proses render lemot. akhir’e nyendat2. ya… meskipun internet high speed.
 
Soale, ketika setting OBS, kita pun diminta pilih encoder.

Tinggalkan Balasan